Pada hari pertama kegiatan tanggal 26 November pada jam 08.00 WITA, semua peserta berangkat dari Labuan Bajo menuju Loh Liang menggunakan 2 buah boat. Rombongan tiba di Loh Liang pada jam 12.00, yang dilanjutkan dengan briefing bagi seluruh peserta dan pembagian tempat menginap. Dalam perkemahan ini, peserta tidak membangun kemah seperti pada perkemahan umumnya dengan alasan keselamatan peserta yakni menghindari serangan satwa komodo.
Jam 14.00 WITA, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi lingkungan lingkup dan pengenalan lebih dekat dengan ekosistem dalam kawasan Taman Nasional Komodo. Pemberian materi ini dilakukan dengan membangun komunikasi dengan s
Setelah pemberian materi, kegiatan dilanjutkan dengan bersih pantai Loh Liang. Kegiatan ini dilakukan sebagai wuj
Pada jam 20.00 WITA, acara dilanjutkan dengan api unggun. Api unggun dilaksanakan di pinggir pantai Loh Liang. Acara api unggun dibuka dengan pemberian renungan malam yang dibawakan oleh kakak Pembina Christofel Adu. Setelah renungan malam, acara kemudian dilanj
Pada hari kedua tanggal 27 November, kegiatan dibuka pada jam 05.30 dengan melakukan tracking dengan mengambil route short tracking menuju hutan asam. Kegiatan tracking ini dilakukan dengan tujuan untuk mengenal lebih dekat dengan habitat asli naga Komodo, termasuk flora dan fauna yang hidup di dalamnya. Diharapkan dapat tumbuh kesadaran dalam diri peserta untuk memelihara dan menjaga Kawasan Taman Nasional Komodo.
Setelah tracking, peserta kemudian melaksanakan kebersihan lingkungan di sekitar kafetaria dan front
Secara keseluruhan, kegiatan perkemahan ini dapat berjalan dengan lancar. Peserta diharapkan dapat mendapatkan ilmu dan pengetahuan guna membentuk pramuka yang memiliki kecintaan terhadap lingkungan hidup sesuai dengan Dasa Dharma Pramuka yang kedua : Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar